Selasa, 23 November 2010

DIRT 3

Developer : Codemasters Amerika
Platform : PC (windows), PS3, X-Box
Rilis : Mei 2011
Genre : Racing

Codemaster akhirnya mengumumkan proyek game balap mereka untuk tahun 2011 mendatang. Semula, banyak yang memperkirakan bahwa tahun 2011 nanti, Codemaster akan merilis sequel untuk game balap mereka, GRID. Namun, diluar dugaan, ternyata Codemaster memilih untuk melanjutkan seri game rally populer mereka, DiRT, lewat sequel yang diberi judul DiRT 3 (disebut juga sebagai Colin McRae: Dirt 3 di Eropa).
DiRT 3 akan menampilkan lebih banyak mobil rally dibandingkan dengan pendahulunya. Tidak kurang dari 50 mobil, mulai dari mobil rally klasik sampai dengan yang terbaru, disiapkan oleh Codemaster untuk menemani para pecinta rally dalam menikmati game ini. Selain itu, Codemaster juga mempersiapkan lebih banyak lokasi, track, dan juga rute yang dapat dijelajahi dalam game ini. Bahkan, Codemaster menjanjikan DiRT 3 akan memiliki dua kali lipat lebih banyak track rally dibandingkan DiRT 2. Sayangnya, hanya sebatas itulah bocoran yang diberikan Codemaster untuk game ini.
Sistem Requirements (merupakan rekomendasi dan prediksi dari beberapa situs):
-processor : intel core i3-530 2.90Ghz
-VGA : NvidiaGeforce 8800 atau AtiRadeon 4770 512mb
-RAM : 3Gb
-Free HardDisk : 10 Gb
-Direct-X : 9
sumber: jagatreview dan wikipedia

0 comments:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger